BANJIR ! Camat dan Sekcam Sawangan cepat tanggap, terjun langsung ke wilayah.
Sawangan, 4 Mar 2025 - Imbas dari hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Depok, terdapat genangan di berbagai titik di wilayah Kecamatan Sawangan. untuk mengurangi resiko banjir Camat Sawangan, Sekcam Sawangan, Lurah Sawangan Baru dan Instansi vertikal ikut terjun langsung ke titik titik yang menjadi penyebab terjadinya genangan.
di mulai dari Kali pesanggrahan area Komp.Villa Casablanca Sawangan hingga ke wilayah RW 09 Kelurahan Sawangan Baru Kecamatan Sawangan. "Alhamdulillah, Pagi tadi hujan berhenti dan genangan sudah mulai surut. Kami selalu imbau warga agar mengikuti anjuran pemerintah untuk selalu menjaga alam. InsyaAllah alam akan menjaga kita juga," tutur Anwar Nasihin (Camat Sawangan).
Seperti diketahui, hujan deras yang mengguyur Kota Depok, dari Minggu (02/03) dari sore hingga malam hari, menyebabkan debit air di Sungai meningkat.
Akibatnya, air meluap hingga masuk ke permukiman warga, khususnya yang berada di bantaran Sungai. (H-4/3/25)





